SAMPANG, JATIMLINES.ID– Bertempat di lapangan futsal sport stadium, PPK (Panitia Pemilihan Kecamatan) Tambelangan Melaksanakan Kegiatan Pelantikan dan Bimtek bagi KPPS (Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara) se-Kecamatan Tambelangan.
Dalam kesempatan itu, tidak lupa dihadiri oleh KPU (Komisi Pemilihan Umum), Kab Sampang, Muspika Kecamatan Tambelangan, Panwascam, serta PPS se-kecamatan tambelangan, Kamis siang (07/11/2024).
Acara dimulai, langsung pelantikan sebanyak 539 orang dari 77 TPS (Tempat Pemungutan Suara se-Kecamatan Tambelangan. Proses pengambilan sumpah atau janji dilakukan oleh Ketua PPK Kecamatan Tambelangan Subairi, yang diikuti dengan penuh khidmad oleh seluruh KPPS.
Kendati demikian, usai pengambilan sumpah, dilakukan penandatanganan sumpah jabatan yang diwakili dari perwakilan anggota KPPS yang baru saja dilantik. Pakta integritas juga turut dibacakan dan ditandatangani sebagai bentuk komitmen moral yang kuat dalam melaksanakan tugas sebagai KPPS.
Dalam sambutannya, ketua PPK Kecamatan tambelangan Subairi, Menyampaikan ucapan terima kasih kepada anggota KPPS yang telah dilantik, dan memberikan pesan khusus terkait pemilihan umum yang akan dilaksanakan pada 27 November 2024 mendatang.
Dan juga Subairi mengajak seluruh anggota KPPS untuk tetap menjaga netralitas dan melaksanakan tugas dengan penuh dedikasi demi terciptanya proses pemilihan yang bersih, adil dan demokratis.
“Kegiatan pelantikan dan bimtek KPPS ini menjadi salah satu persiapan menuju Pilkada 2024. Semua pihak berharap agar dengan terbentuknya KPPS yang kompeten dan berintegritas, proses pemungutan suara di seluruh kecamatan tambelangan dapat berjalan lancar, transparan dan sesuai dengan prinsip-prinsip demokrasi yang kuat,” kata Subairi dengan tegas.
Waktu yang sama, perwakilan dari Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sampang divisi perencanaan dan data informasi, Muhammad Karimulloh mengucapkan selamat bagi semua anggota KPPS yang pada hari ini sudah dilantik.
“Saya mohon maaf yang sebesar- besarnya, meskipun kedatangan kami terlambat dikarenakan mengisi kegiatan serupa didaerah lain, tentunya tidak mengurangi semangat serta khidmatnya acara pelantikan hari ini,” tandasnya
Diketahui, dalam penyampaian pemateri BIMTEK para peserta terlihat antusias dan lancar. Seluruh peserta diberikan kebebasan untuk menanyakan apapun yang menjadi persiapan bagi calon anggota KPPS pada hari Pilkada 2024 nanti.
Penulis: i2k
Editor: Akasa Putra