Surabaya (Jatimlines.id) Untuk menciptakan lingkungan belajar yang aman dan nyaman Mahasiswa KKN Tematik Bela Negara Kelompok 7 Gelombang 2 UPN Veteran Jatim, Mengambil langkah nyata dengan mengadalan sosialisasi pencegahan Bullying di SDN Mulyorejo 1, Pada 8 Agustus 2024.
Kegiatan ini diikuti oleh seluruh siswa kelas 5 dengan tujuan untuk meningkatkan kesadaran mengenai bahaya bullying, serta memberikan pemahaman tentang pencegahan dan penanganan masalah tersebut.Bullying tidak hanya merusak fisik tetapi juga dapat menimbulkan trauma psikologis yang berkepanjangan. Penting bagi kita semua untuk berperan dalam menciptakan lingkungan sekolah yang bebas dari kekerasan dan diskriminasi.
Dalam sosialisasi ini, para siswa diminta untuk berbagi pengalaman mereka di sekolah serta sesi pemutaran video interaktif bullying. Selain itu, juga ada penyampaian materi sosialisasi tentang berbagai bentuk bullying, dampaknya, serta cara melaporkan jika mengalami atau menyaksikan tindakan bullying. Siswa-siswi tampak antusias mengikuti kegiatan yang telah disiapkan.
Rafly Adillah Laode, Ketua Pelaksana, menyampaikan harapannya kepada para siswa untuk tidak saling menindas.
“Saya berharap kegiatan ini dapat mengurangi kasus penindasan di kalangan anak-anak. Efek bullying sangat mempengaruhi kepercayaan diri anak dan dapat merusak masa depan mereka,” Tuturnya.
Melalui program ini, para siswa diharapkan memahami bahaya bullying beserta dampaknya. Diharapkan juga anak-anak akan tumbuh menjadi generasi yang tidak hanya peduli sesame teman, namun juga dapat menjadi agen perubahan dalam mengedukasi orang lain tentang pentingnya menegakkan aturan anti-bullying demi menciptakan lingkungan yang aman, nyaman, dan kondusif.
Penulis: Kartika
Editor: Schaldy