(JATIMLINES.ID) KOTA BATU- Tampak meriah dan mewah diatas panggung, ternyata ada ratusan siswa SMP Negeri 03 Batu (ESTIBA) JUARA, melaksanakan program P5 (Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila) tahun pelajaran 2024/2025, selama dua (2) hari di Gedung Serba Guna, Desa Beji, Kec. Junrejo, Kota Batu.
Jelas terlihat dan terpancar dari wajah mereka yang begitu sumigra, saat tampil diatas panggung dan sebelum mereka tampil karena baju – baju adat yang meraka pakai sangat menawan dan indah untuk dilihat.
Kepala ESTIBA JUARA, Budi Prasetyo SPd, melalui Wakil Kepala Sekolah Bidang Sarana Prasarana, Wiwik Puji Astutik SPd menuturkan, kegiatan ini bertemakan Bhinneka Tunggal Ika dan bertopik Pagelaran Budaya Nusantara ESTIBA JUARA.
“Dimensinya, berkebhinekaan global, bergotong royong dan kreatif. Yang bertujuan supaya siswa mampu mengenal dan mengidentifikasi ciri khas daerah se-Indonesia, serta mampu menghasilkan dan melaksanakan pameran atau pagelaran karya ciri khas daerah se-Indonesia,” tuturnya.
Kendati demikian, dalam pelaksanaan Pagelaran Budaya Nusantara ESTIBA JUARA dilaksanakan selama 2 hari yaitu, Kamis 5 sampai Jumat 6 September 2024.
“Sepuluh kelas menampilkan karya tari tradisional dari sepuluh propinsi di Indonesia. Dan sepuluh kelas menampilkan, sepuluh lagu daerah dari sepuluh propinsi di Indonesia,” ucap Wiwik, yang juga sebagai Kehumasan.
Dalam kesempatan itu, Wiwik menambahkan, dihari ke dua (2) Jumat 6 September 2024, penampilan tari dan lagu daerah oleh 20 kelas tersebut berdasarkan hasil undian awal. Propinsi mana yang mereka dapatkan, yang sebelumnya ada 30 pilihan propinsi di seluruh Indonesia.
” Dihari terahir sepuluh kelas, siswa menampilkan peragaan busana daerah dari sepuluh propinsi di Indonesia,” tambahnya sembari tersenyum ramah, juga tegas guru senior ini.
Penulis: Schaldy
Editor: Eka