BATU, JATIMLINES.ID – Dinas Pendidikan Kota Batu telah melakukan koordinasi dengan PLN dan Telkom guna memastikan kelancaran pelaksanaan Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK), Senin 28 Oktober 2024.
ANBK, yang diinisiasi oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi, bertujuan untuk menilai kompetensi dasar siswa dalam literasi, numerasi, serta karakter sebagai tolok ukur kualitas pendidikan sekolah.
Kepala Dinas Pendidikan Kota Batu, M. Chory, menuturkan bahwa kendala akses ANBK yang terjadi dibeberapa SD Negeri di Kota Batu, saat hari pertama melaksanakan disebabkan oleh gangguan berskala nasional akibat tingginya jumlah peserta yang memilih sesi pertama.
“Gangguan ini bersifat nasional, tetapi semua masalah dapat diatasi,” tutur, M.Chory
Demi kelancaran ANBK, tegas Chory, pihak Dinas Pendidikan telah menyiapkan petugas di lapangan serta berkoordinasi dengan PLN dan Telkom untuk memastikan jaringan listrik dan internet tetap stabil selama pelaksanaan ANBK.
“Kami sudah menyiapkan petugas dan melakukan koordinasi agar tidak terjadi gangguan saat ANBK berlangsung,” tegasnya.
Kendati semua, langkah ini menunjukkan komitmen Dinas Pendidikan Kota Batu dalam mendukung suksesnya evaluasi pendidikan berbasis digital di Kota Batu.
Sementara itu, salah satu guru SD Negeri, Kelas V, yang yang bertugas menjadi teknisi, di Kota Batu, saat dikonfirmasi juga menyampaikan bahwa siswa pada saat melaksanakan ANBK di jam pertama, sempat panik. Hal ini dikarenakan ada sesuatu yang masih menjadi kendala.
“Pada saat di jam pertama, 07. 30 WIB ada beberapa siswa, belum bisa memulai ANBK. Sehingga mereka sempat merasa panik, akan tetapi setelah ditunggu sekira tiga puluh menit sudah bisa masuk dan memulai ANBK. Alhamdulillah, siswa dapat menyelesaikan ANBK hari pertama dengan lancar,” ucap, guru yang tidak mau disebutkan namanya.
Sedangkan ANBK dilaksanakan selama dua (2) hari, semoga hari berikutnya, dapat berjalan dengan lancar tanpa ada gangguan atau kendala apapun.
“Kita tetap semangat, hal ini memang sering terjadi di awal pelaksanaan ANBK,” pungkasnya.
Penulis: Schaldy
Editor: Akasa Putra