BONDOWOSO (jatimlines.id) – Partai Gerindra, PPP & Golkar Kabupaten Bondowoso dikabarkan sedang membangun hubungan harmonis guna menyongsong perhelatan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) tahun 2024.

Kemungkinan terjadinya koalisi tiga partai bahkan lebih ini nantinya bisa diharapkan mampu memberangkatkan satu paket calon Bupati dan wakil Bupati.

Meski demikian, mereka masih belum membocorkan siapa sosok yang akan disandingkan untuk maju sebagai calon.

“Ada, ada. Semuanya muda, care kepada semua,” kata salah seorang pengurus.

Kata dia, Bondowoso membutuhkan pemimpin yang muda dan yang perduli, tidak pelit dan memiliki pemikiran ke depan.

“Sosok pemimpin seperti ini dibutuhkan di Bondowoso karena Bondowoso butuh orang baru dengan pemikiran yang baru. Bondowoso sepertinya sudah jenuh dengan kondisi saat ini, dengan pola pola kepemimpinan yang masih sangat jauh untuk menjangkau masa depan, yang masih belum bisa menggeser APBN ke Bondowoso, pola pola yang dipakai masih menggunakan pola lama, pola pola yang seharusnya ditinggalkan,” terangnya.

Sementara itu, politisi PPP Drs. H. Samsul Hadi Merdeka ketika dikonfirmasi membantah hal itu. “Belum. PPP belum ada pembicaraan dengan partai manapun,” katanya.

Termasuk juga H. Buhari pengurus PPP juga membantah. Namun seluruh penyataan tiga tokoh politik itu dikatakan bahwa secara resmi belum ada namun hubungan antara Gerindra, PPP dan Golkar sudah terbangun. (Muklis)

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan