(JATIMLINES.ID) Kota Batu – Bawaslu Kota Batu mengadakan acara “Colour Fun Run 2024” dengan tema “Ran Over To Supervise 2024 Regional Election” pada Minggu, 8 September 2024, di Lapangan Gelora Bunga, Desa Sidomulyo.
Kegiatan ini membawa pesan penting seperti menolak politik uang, kampanye hitam, hoaks, dan isu SARA. Lebih dari 1.500 peserta, mayoritas generasi muda, turut berpartisipasi.
Ketua Bawaslu Kota Batu, Supriyanto, menjelaskan bahwa acara ini bertujuan meningkatkan partisipasi pemilih dalam Pilkada serentak 2024, terutama di kalangan pemilih pemula dan milenial. Ia berharap generasi muda dapat terlibat aktif dan bijak dalam mengawasi pemilu, serta memilih berdasarkan visi dan misi calon, bukan karena politik uang.
“Selain untuk memperkenalkan proses pemilu, kami ingin mendorong generasi muda untuk turut mengawasi pemilu secara aktif dan cerdas. Kami ingin mereka memilih berdasarkan visi dan misi calon kepala daerah, bukan karena politik uang,” ujar Supriyanto.
“Anak-anak muda perlu kegiatan yang menyenangkan dan enerjik, itulah mengapa kami memilih format fun run di alam terbuka, agar mereka bisa lebih terlibat aktif dalam sosialisasi pemilu,” jelasnya.
Supriyanto juga mengajak masyarakat untuk aktif berpartisipasi dalam pengawasan pemilu, sejalan dengan moto Bawaslu, “Bersama rakyat, awasi pemilu; bersama Bawaslu, tegakkan keadilan pemilu.” Pesan ini menekankan pentingnya kerjasama antara masyarakat dan Bawaslu dalam menciptakan pemilu yang jujur, adil, dan bersih.
Dengan tingginya antusiasme peserta, Colour Fun Run 2024 diharapkan menjadi langkah awal yang kuat untuk membangkitkan kesadaran generasi muda Kota Batu agar berperan serta dalam mengawasi Pilkada serentak 2024 dengan penuh tanggung jawab.
Penulis: Schaldy
Editor: Eka