Jurnalis Inggris Terkenang Nasi Kotak Piala Presiden 2025 Saat Liput Oxford United

Indonesia – Turnamen pramusim sepak bola Piala Presiden 2025 meninggalkan kesan mendalam bagi siapa saja yang terlibat, tak terkecuali para jurnalis asing yang hadir meliput acara tersebut.
Salah satu sosok yang masih mengingat pengalaman menarik selama di Indonesia adalah Liam Rice, wartawan dari Oxford Mail yang mendampingi klub Inggris, Oxford United, selama gelaran turnamen.
Piala Presiden 2025, yang diselenggarakan oleh PSSI, menghadirkan dua tim asing sebagai peserta undangan, yakni Port FC asal Thailand dan Oxford United dari Inggris.
Kehadiran dua klub ini mengundang banyak perhatian dari media asing yang datang untuk meliput langsung proses dan jalannya kompetisi di Indonesia.
Liam Rice dalam cuitan di akun X pribadinya pada 6 Juli lalu mengaku terkesima dengan hidangan nasi kotak yang disajikan panitia untuk para awak media sepanjang pertandingan.
Menurutnya, nasi kotak dengan lauk lengkap itu merupakan makanan terenak yang pernah ia dapatkan di ruang pers sebelum pertandingan Oxford United.
“Ini adalah makanan terenak yang pernah saya dapat di ruang pers sebelum pertandingan Oxford United,” tulis Liam.
Penulis: Win