PMM UMM 52 melakukan kegiatan penanaman sayuran dengan polybag dan memanfaatkan pekarangan rumah untuk penanaman tanaman pangan guna sebagai penghijauan

Kabupaten malang- kegiatan pengabdian Kepada Masyarakat oleh mahasiswa (pmm) menjadi wadah bagi para mahasiswa untuk menyalurkan berbagai macam kegiatan positif pada Masyarakat.  PMM tersebut memiliki tujuan untuk mengaplikasikan Hilirisasi Universitas Muhammadiyah Malang (UMM)

Tim PMM UMM Bhaktiku Negeri gelombang 4 kelompok 52 yang beranggotakan M. Bisri Farizi, Cipta Budiarti, Iin Nurwahdania, Nur Aulia Putri, Siti Rizkyah dengan didampingi oleh dosen pembimbing lapang (DPL) Ardik Praharjo, S.AB., M. AB berhasil melangsungkan kegiatan pengabdian masyarakat. Kegiatan tersebut berlangsung pada 18 Juli – 19 Agustus 2024 di TK Tunas Kelapa 03, Jl. Kelapa Sawit No. 1, Pisang Candi, Kec. Sukun, Kota Malang, Jawa Timur. Tim PMM UMM gelombang 4 kelompok 52 mengusung tema kegiatan “Upaya Pengembangan Nilai-nilai Agama dan Moral, serta Pemanfaatan Tanaman Pangan di TK Tunas Kelapa dan Kelurahan Pisang Candi, Kecamatan Sukun, Pisang Candi.”

Penggunaan polibag sebagai media tanam terbukti memberikan beberapa keuntungan, seperti kemudahan dalam perawatan, kemampuan untuk mengontrol kualitas tanah, serta fleksibilitas dalam penempatan. Kendala yang dihadapi antara lain adalah keterbatasan lahan dan waktu yang dimiliki oleh warga untuk merawat tanaman. Namun, dengan adanya pelatihan dan dukungan yang diberikan oleh tim PMM, kendala-kendala tersebut dapat diatasi. Kegiatan penanaman sayuran dengan menggunakan polibag yang dilaksanakan oleh tim PMM UMM 52 di Kelurahan Pisang Candi memberikan kontribusi positif terhadap ketahanan pangan lingkungan perkotaan. Metode ini menawarkan solusi praktis bagi masyarakat yang memiliki lahan terbatas untuk tetap bercocok tanam. Keberhasilan kegiatan ini menunjukkan bahwa dengan pemanfaatan sumber daya yang ada dan kerja sama yang baik antara masyarakat dan institusi pendidikan, ketahanan pangan dapat diwujudkan secara berkelanjutan. Kegiatan ini juga berhasil meningkatkan kesadaran warga tentang pentingnya kemandirian pangan dan lingkungan yang sehat.

Ketika Foto Bersama

Untuk itu, tim PMM UMM kelompok 52 mengadakan kegiatan penanaman tanaman pangan berupa sayuran Bersama Masyarakat pisang candi. Tim PMM UMM kelompok 52 mengadakan penanaman sayuran Bersama untuk mendukung ketahanan pangan Masyarakat. Kegiatan ini di rancang untuk membangun semangat gotong royong dan Kerjasama antar warga, memberikan pengetahuan dan keterampilan baru kepada Masyarakat, terutama terkait budidaya tanaman. Serta memebrikan pengalaman langsung kepada Masyarakat tentang proses budidaya tanaman.

Melalui kegiatan yang telah berlangsung, tim PMM UMM gelombang 4 kelompok 52 berharap, semoga kedepanya dengan adanya penanaman tanaman Bersama ini dapat  meningkatkan interaksi Masyarakat, pelestarian lingkungan, dapat meningkatkan citra positif pertanian di mata Masyarakat serta mendukung pencapaian tujuan Pembangunan berkelanjutan (SDGs)

Editor: Schaldy

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan